Materi Home Learning Kelas 1 Tema 8 Subtema 3 (22 April 2020)

MATERI AJAR

Hari/ Tanggal              : Rabu , 22 April 2020
Kelas                            : I
Tema                           : Peristiwa Alam (8)
Subtema                      : Penghujan (3)

Kalimat pujian (Bahasa indonesia)

Udin dan teman-teman terlihat gembira. Saat berjalan di air, sesekali Udin menyiramkan air ke tubuhnya. Beni juga sesekali membasahi wajahnya dengan air.

Pak Guru bangga sekali kepada Udin, Beni, dan murid-murid lain. Mereka semakin berani melakukan aktivitas di dalam air. Beni sudah bisa berjalan di dalam air tanpa berpegangan. Edo berani jongkok di dalam air. Udin juga tidak takut lagi kecipratan air diwajahnya. Bahkan, mereka sudah bisa melempar dan menangkap bola di air. Pak Guru memuji kehebatan semuanya. "Kalian memang anak-anak yang hebat dan berani."

Kalimat pujian berisi kata-kata yang baik. Kata pujian apa saja yang ada pada kalimat pak Guru? Benar sekali "hebat" dan "berani

Membuat kincir angin (SBdP)


Saat cuaca cerah atau mendung, kadang-kadang angin bertiup sepoi. Angin yang bertiup sepoi sangat menyenangkan. Angin yang bertiup saat mendung biasanya menandakan hujan akan turun.
Angin dapat menerbangkan layang-layang dan memutar kincir angin. Ayo kita membuat kincir angin!

Alat dan bahan:
1. Kertas origami atau kertas gambar
2. Lem kertas
3. Gunting
4. Kawat
5. Sumpit atau kayu sebagai tiang
Cara membuatnya:

1. Siapkan kertas persegi berukuran 20cm x 20cm
2. Buatlah bentuk lingkaran berdiaeter 3cm dengan kertas lainnya. Kertas dapat dihias dengan motif yang cantik.

3. Lipat kertas sepanjang garis miring kemudian buka kembali

4. Lipat dan buka kembali pada sisi sebaliknya

5. Gunting sepanjang gafis bekas lipatan, tetapi tidak sapai titik.

6. Lengkungkan keempat sudut hasil guntingan ke arah tengah.

7. Lem dan tempelkan kertas lingarang di tengab keepat suduf tersebut.

8. Lubangi bagian tengah kincir dengan ujung kawat hingga tembus.
9. Buatlah ujug kawat mwlengung agar kincir angin tidak jatuh.

10. Kaitkan sisi kawat lainnya pada sebatang sumpig atau bilah kayu.
11. Kincir angin siap berputar saat angin bertiup.

Tugas hari ini :

Ayo berkreasi
Buatlah kincir anginmu sendiri di rumah, hias seindah mungkin kemudian foto dan tunjukkan pada gurumu melalui aplikasi Whatsapp!

Ayo berlatih


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Home Learning Kelas 1 Tema 7 Subtema 3 (17 Maret 2020)

Materi Ajar Kelas 1 Tema 2 Subtema 4 (19 September 2019)

Penilaian Tengah Semester Genap Kelas 1 (3 April 2020)